GRESIK - Dandim 0817/Gresik, Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S.Sos menjadi orang pertama di Jajaran Stakeholder Kabupaten Gresik yang memberikan perhatian dan apresiasi kepada Purna Paskibraka yang telah berhasil menjalankan tugas dengan baik dalam Upacara HUT Ri Ke-77 pada bulan Agustus 2022 lalu di Halaman Pemkab Gresik.
Bertempat di Lapangan Makodim 0817/Gresik, acara Malam Akrab Purna Paskibraka bertemakan "Kami Untukmu Indonesiaku." Kegiatan ini sengaja diwujudkan sebagai bentuk apresiasi yang sangat luar biasa, dengan menghadirkan Purna Paskibraka sebanyak 77 orang yang merupakan Pelajar terbaik perwakilan dari seluruh sekolah di Kabupaten Gresik dengan didampingi para guru dan orang tua, Para Danramil, Pengurus Persit Kartika Candra Kirana serta rekan media. Sabtu (10/9/2022) malam.
Baca juga:
Kasad : TNI-AD Alirkan Air Untuk Negeri
|
Sebelumnya Dandim 0817/Gresik mengajak seluruh undangan yang hadir untuk menyempatkan waktu untuk berdoa bersama yang dikhususkan kepada rekan TNI, saudara dan keluarga yang saat ini sedang sakit semoga segera diberikan kesembuhan oleh Allah SWT.
Dandim menyampaikan dalam sambutannya, ucapan terima kasih kepada seluruh tamu undangan, dan kepada seluruh Purna Paskibraka yang telah berhasil menjalankan tugas dengan baik hal ini menjadi suatu prestasi yang membanggakan.
“Kepada seluruh Rekan Paskibraka saya atas nama pribadi dan jajaran Kodim 0817/Gresik mengucapkan selamat dan sukses. serta kami ucapkan terima kasih telah memberikan yang terbaik dan telah menjadi kebanggaan seluruh masyarakat Kabupaten Gresik, termasuk orang tua dan guru, semoga prestasi ini menjadi penyemangat para pelajar yang lain untuk berkompetisi secara positif dan menggugah rasa cinta terhadap tanah air.” tuturnya.
Kesempatan tersebut, Dandim secara langsung memberikan perhargaan berupa piagam penghargaan kepada 4 orang perwakilan Purna Paskibraka, hal ini sebagai wujud perhatian atas totalitas dan dedikasi yang telah diberikan untuk membawa nama harum Kabupaten Gresik.
“Sebelumnya, saya menyampaikan kepada Bapak Bupati Gresik bahwa akan mengadakan kegiatan Malam Akrab Purna Paskibraka, dan ternyata Bapak Bupati sangat mengapreasiasi dan menyampaikan bahwa, baru kali ini Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S.Sos selaku Dandim 0817/Gresik adalah orang pertama yang memberikan perhatian lebih kepada para Purna Paskibraka yang selama ini tidak pernah terjadi di Kabupaten Gresik.”ujar Dandim yang disambut riuh tepuk tangan seluruh undangan yang hadir.
Kegiatan berjalan sangat meriah, dalam kesempatan tersebut Dandim 0817/Gresik bernyanyi bersama dengan para Purna Paskibraka, Para Danramil serta seluruh sehingga terwujud situasi akrab dan kekeluargaan. (*)